Saat kita mendownload file,
anggaplah mp3, software, film/video dan semacamnya, terkadang download kita
terputus dengan tiba-tiba disebabkan jaringan yang lelet lemot dan lalod.
Ketika download sudah mencapai
50%...70%....82%...96%....99%......................tiba-tiba download kita
gagal karena terputus dengan server, ato apalah…terkadang membuat kita
frustasi. Mp3 yang sudah tidak sabar untuk didengarkan, software yang sudah
tidak sabar untuk digunakan, dan video/film yang sudah tidak sabar untuk
ditonton membuat kita menunggu download yang lama, berkepanjangan dan tidak
jelas akhirnya. Untuk mengatasi masalah seperti itu, sebaikya gunakan manager
download seperti Internet Download
Manager (IDM) dan DownThemAll!.
Manager
download ini berfungsi untuk mempercepat download dengan memecah/membagi file
menjadi beberapa bagian. Selain itu, manager download dapat di pause/resume
kapan saja, dan dijamin download kita tidak akan terputus ditengah jalan.
Untuk
mempercepat proses download, gunakan manager download seperti yang sudah saya
sebutkan di atas. Tapi sebelumnya, sebaiknya anda juga mempercepat koneksi anda
dengan menyerap bandwith yang ada untuk memaksimalkan kecepatan yang ada.
Silahkan download artikel tentang Mempercepat
Koneksi Internet.
Setelah
melakukan tweaking serap bandwith, saatnya menginstal manager download. Kali
ini saya akan membahas IDM dan DownThemAll!. Untuk mendownload IDM 6.0.1 Build 3, klik di sini.
IDM atau Internet Download Manager, merupakan manager download yang
tercepat, dan terbanyak penggunanya di dunia. Setelah melakukan instal IDM,
silahkan tweaking IDM anda.
Langkah-langkahnya sebagai
berikut :
1. Buka
IDM anda
2. Pada
menu Download, pilih Sub-menu Options
3. Pada
tab File types, anda dapat menambah
ekstensi file yang belum ada, misalnya *.FLV, *.MKV, dll.
4. Pada
tab Download, lepas centang Speed limiter
5. Klik
tab Connections
6. Pada
tab Connections, pilih LAN pada menu dropdown Select your Internet Access. Lalu pada
kotak Max Connection Number, setting
menjadi 16.
7. Klik
OK, dan speed download anda paling
rendah 90 Kbps (setelah serap bandwith)
DownThemAll!, merupakan manager bawaan
Mozilla Firefox. Bisa anda download di http://addons.mozilla.org.
Manager ini akan maksimal setelah anda tweaking firefox (serap bandwith).
Speednya pun sangat bagus, bisa sampai 4 Mbps. Silahkan download artikel
“Mempercepat Koneksi Internet” disini untuk mendukung tweaking download
anda.
Setelah melakukan tweaking,....Jrengg..hasilnya akan seperti dibawah ini : (klik untuk memperjelas)
Setelah melakukan tweaking,....Jrengg..hasilnya akan seperti dibawah ini : (klik untuk memperjelas)
Tidak ada komentar:
Posting Komentar